Jakarta, indotime.com — Dalam rangka memperingati HUT Ke-79 TNI, Pa Sahli Tk. II Indag Sahli Bid. Ekkudag Panglima TNI Marsma TNI Udin Wahyudin bersama rombongan melakukan silaturahmi kepada Jenderal TNI (Purn) Prof. Dr. Abdullah Mahmud Hendropriyono, S.T., S.H., M.H., di Jakarta Selatan, Kamis (03/10/2024).
Silaturahmi ini menjadi momen penting untuk mempererat tali persaudaraan dan berbagi pandangan tentang masa depan TNI. Jenderal (Purn) Hendropriyono, tokoh intelijen dan militer berpengalaman, menekankan pentingnya persatuan TNI dan rakyat sebagai kunci kekuatan Indonesia.
“TNI harus menyatu dengan rakyat, maka Indonesia akan selalu kuat,” tegas Jenderal (Purn) Hendropriyono. “Ketika TNI dan rakyat bersatu, kita tidak hanya menciptakan pertahanan yang tangguh, tetapi juga fondasi sosial yang kokoh.”
Ia menambahkan bahwa kerjasama antara TNI dan rakyat akan menjadi pilar utama dalam menghadapi tantangan zaman dan ancaman yang terus berubah.
Mantan Kepala BIN Ke-11 ini juga menekankan pentingnya pengembangan Angkatan Siber dalam satu komando bagi TNI di era modern. “Langkah ini akan menjadi sangat krusial untuk menghadapi tantangan masa depan, sejalan dengan praktik negara-negara maju lainnya,” ujarnya.
Silaturahmi ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi TNI dalam menjalankan tugas dan fungsinya untuk melindungi NKRI dan rakyat Indonesia.(*)
Tinggalkan Balasan