Sidrap, indotime.com – Kodim 1420/Sidrap menggelar pasar murah yang diselenggarakan di halaman Masjid Al Ikhsan Kodim 1420/Sidrap Jl. Jenderal Sudirman Kel. Majjeling Watang Kec. Maritengngae Kab. Sidrap. Dalam pasar murah ini, tersedia berbagai kebutuhan pokok dengan harga yang cukup murah dan tentu di bawah harga pasar, Rabu, 23 Oktober 2024.
Kegiatan ini, bertujuan untuk mengatasi lajunya harga bahan pokok di pasaran saat ini, sehingga Kodim 1420/Sidrap bekerjasama dengan Bulog Kab. Sidrap menyelenggarakan pasar murah untuk mengatasi kesulitan masyarakat.
Dandim 1420/Sidrap, Letkol Inf Awaloeddin, S.I.P. mengatakan, dengan adanya pasar murah ini diharapkan bisa membantu dalam mengatasi kesulitan yang terjadi di masyarakat, terkait dengan adanya kenaikan harga kebutuhan pokok.
“Karena kita jual di sini di bawah harga pasaran, hari ini Bulog menyiapkan paket sembako murah terdiri dari Beras, Gula pasir dan Minyak Goreng,” kata Letkol Awaloeddin, S.I.P.
Dengan demikian, pihaknya berharap kegiatan yang digelar Kodim 1420/Sidrap bersama Bulog dapat bermanfaat bagi masyarakat menengah ke bawah, terutama bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan.
Sementara itu, salah seorang warga, Andi Haenuddin mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Kodim 1420/Sidrap atas kepeduliannya kepada masyarakat hingga mengadakan pasar murah. Tentu hal ini sangat dirasakan dampaknya oleh masyarakat.
Terima kasih kepada Kodim 1420/Sidrap yang telah mengadakan pasar murah pada pagi ini, kami sangat terbantu,” kata Andi Haenuddin.
Berkat kepedulian Kodim 1420/Sidrap masyarakat bisa mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga di bawah pasaran. Berbagai bahan pokok murah disediakan dengan harga murah.
Tinggalkan Balasan