SIDRAP, indotime.com – Wujud nyata kolaborasi dalam kepedulian terhadap lingkungan dan Tempat Ibadah ditunjukkan oleh TNI, POLRI dan Mahasiswa KKN serta masyarakat melalui kegiatan kerja bakti di Masjid AMM Muhammadiyah, Rappang, Kecamatan Panca Rijang, Kabupaten Sidrap, Jumat (10/01/2025).  

Kegiatan ini melibatkan personel dari Polsek Panca Rijang, Koramil dan Mahasiswa KKN dari UIN Makassar serta masyarakat sekitar. Kerja bakti difokuskan pada membersihkan area dalam dan luar masjid, termasuk lantai, jendela, halaman, serta memperbaiki saluran air di sekitar masjid.  

Kapolsek Panca Rijang AKP Abustam mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara aparat keamanan dan generasi muda untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan Tempat Ibadah. “Masjid adalah pusat kegiatan umat, sehingga penting bagi kita semua untuk menjaganya tetap bersih dan nyaman. Kami bersyukur bisa melibatkan mahasiswa dalam aksi ini,” ungkapnya.  

Senada dengan itu, Danramil Panca Rijang menjelaskan bahwa kerja bakti ini juga menjadi momen untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat. “Kolaborasi ini menunjukkan semangat kebersamaan dalam menjaga kebersihan Tempat Ibadah sebagai simbol keimanan dan kepedulian sosial,” tuturnya.    

Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi dan kepedulian bersama untuk menjaga lingkungan dan mendukung kenyamanan beribadah. (*)

Dapatkan berita terbaru di Indotime.com